Imun Booster
Medis

Layanan Imun Booster

Layanan Imun Booster di AIC Medical dirancang untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh, menjaga kebugaran, serta mendukung pemulihan kondisi fisik melalui pemberian vitamin dengan metode suntik dan infus sesuai kebutuhan medis.

Apa Itu Imun Booster?

Imun Booster adalah terapi vitamin yang bertujuan meningkatkan imunitas dan membantu tubuh tetap fit sehingga Anda menjadi tidak mudah sakit. Terapi ini cocok untuk individu dengan aktivitas padat, sering merasa lelah, atau yang membutuhkan pemacu tambahan untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Jenis Layanan Imun Booster di AIC Medical

Booster Suntik

  • Vitamin C

Suntik vitamin C dosis tinggi dapat membantu meningkatkan imunitas, menangkal radikal bebas, hingga menjaga kesehatan dan mencerahkan kulit. Suntik vitamin C juga sangat cocok bagi Anda yang sedang dalam proses penyembuhan luka.

  • Vitamin Kombinasi (Vitamin C 1000 mg + Neurobion B 5000 IU)

Kombinasi vitamin untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh, stamina, sekaligus menjaga kesehatan saraf dan metabolisme energi. Ideal bagi Anda yang sering merasa lelah atau sedang menjalani aktivitas padat.

Infus Multivitamin All Day

  • Infus Vitamin A, B Complex, C, D, E, dan Zinc

Perawatan lengkap dengan infus multivitamin yang membantu memenuhi kebutuhan nutrisi harian, menjaga stamina, dan meningkatkan sistem imun secara menyeluruh.

Prosedur & Pemesanan Layanan

Untuk memastikan ketersediaan vitamin, pasien disarankan melakukan booking minimal H-1, terutama pada periode promo atau permintaan tinggi.

Biaya Layanan Imun Booster

  • Suntik Vitamin C Rp300.000
  • Suntik Vitamin Kombinasi (Vitamin C 1000 mg + Neurobion B 5000 IU) Rp500.000
  • Infus Multivitamin Rp 1.100.000
main image Imun Booster
bottom image 1